Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Two Stay Two Stray (TSTS) terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa Sekolah Menengah Pertama Telekomunikasi Ditinjau dari Kemampuan Awal

Muhammad Nurrokhim, Depriwana Rahmi, Depi Fitraini

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kemampuan komunikasi matematis  antara siswa yang belajar menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Two Stay Two Stray (TSTS) dengan siswa yang belajar menggunakan pembelajaran konvensional jika ditinjau dari kemampuan awal pada siswa SMP Telekomunikasi. Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Eksperimen dan desain yang digunakan adalah Nonequivalent Posttest-Only Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Telekomunikasi dan Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII B dan kelas VIII C SMP Telekomunikasi. Teknik analisis data yang digunakan peneliti yaitu uji-t, dan anova dua arah (Two Way ANOVA). Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa (1) Terdapat perbedaan kemampuan komunikasi matematis siswa antara siswa yang belajar menggunakan model pembelajaran Kooperatif Tipe TSTS dengan siswa menggunakan pembelajaran konvensional (2) Tidak terdapat perbedaan kemampuan awal siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol (3) Tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran Kooferatif Tipe TSTS dan kemampuan awal terhadap komunikasi matematis siswa. Dengan demikian secara umum model pembelajaran Kooperatif Tipe TSTS   berpengaruh terhadap komunikasi matematis yang ditinjau dari kemampuan awal pada siswa SMP Telekomunikasi

Full Text:

PDF

References


Barbar, G. (2007). Brain-Based Teaching, Terj. Lala Herawati Darma, Bandung: Kaifa.

Lestari, K. E. dan Yudhanegara, M. R. (2015). Penelitian Pendidikan Matematika. Bandung: PT. Refika Aditama

Mukhtar. (2003). Desain Pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Jakarta: CV Misaka Galiza.

Naim, N. (2011). Dasar-Dasar Komunikasi Pendidikan. Jogjakarta: Ar-Ruzz Media.

Nufus, Hayatun dan Rezi Ariawan. (2017). Keterkaitan Hubungan antara Kemampuan Komunikasi dan Penalaran Matematis Siswa. Jurnal Symmetry: Pasundan Journal of Research in Mathematics Learning and Education, Vol. 1 No. 2, hal. 29 – 42.

Permendikbud. (2014). No. 58 Tentang Standar Isi Kurikulum 2013 Untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah

Sanjaya, W. (2006). Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Shoimin, A. (2014). 68 Model Pembelajaran Inovatif dalam Kurikulum 2013. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuatitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta




DOI: http://dx.doi.org/10.24014/juring.v2i2.7524

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Juring (Journal for Research in Mathematics Learning)

Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

 

Indexed by:

     

 

View My Stats

 

Flag Counter