Ekstrover atau Introver : Klasifikasi Kepribadian Pengguna Twitter dengan Menggunakan Metode Support Vector Machine
Abstract
Orang bertipe kepribadian ekstrover dan introver sama-sama menggunakan media sosial namun dalam tingkatan berbeda dan dengan alasan yang berbeda pula. Untuk dapat memahami seseorang, profil media sosialnya dapat digunakan sebagai sumber informasi. Pada penelitian ini, dilakukan klasifikasi kepribadian pengguna Twitter ke dalam kelas ekstrover atau introver dengan menggunakan metode Support Vector Machine (SVM). Profil pengguna Twitter diunduh melalui Twitter API sebanyak 46 akun. Pelabelan tipe kepribadian dilakukan berdasarkan hasil kuesioner kepribadian. Jumlah ciri yang digunakan sebanyak 17 ciri. Fungsi kernel yang digunakan adalah kernel RBF. Setelah melakukan seleksi parameter, dilakukan pelatihan untuk mendapatkan model terbaik. Model tersebut digunakan terhadap data uji. Dari hasil pengujian diketahui bahwa metode SVM dapat diterapkan untuk mengklasifikasi kepribadian ekstrover dan introver dengan akurasi sebesar 88,89%.
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.24014/sitekin.v16i1.5326
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Jurnal Sains dan Teknologi Industri
Editorial Address: FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU Kampus Raja Ali Haji Gedung Fakultas Sains & Teknologi UIN Suska Riau Jl.H.R.Soebrantas No.155 KM 18 Simpang Baru Panam, Pekanbaru 28293 Email: sitekin@uin-suska.ac.id © 2023 SITEKIN, ISSN 2407-0939 |
SITEKIN Journal Indexing:
Google Scholar | Garuda | Moraref | IndexCopernicus | SINTA
SITEKIN by http://ejournal.uin-suska.ac.id/index.php