STRATEGI HUMAS PT. PLN (PERSERO) PEKANBARU DALAM MENSOSIALISASIKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 30 TAHUN 2009 TENTANG SUBSIDI LISTRIK
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya masyarakat yang masih tidak mengetahui Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2009 tentang Subsidi Listrik. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana strategi Humas PT. PLN Persero Pekanbaru dalam mensosialisasikan Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2009 tentang Subidi Listrik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi Humas PT. PLN Persero Pekanbaru dalam mensosialisasikan Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2009 tentang Subsidi Listrik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu deskriptif kualitatif. Informan penelitian sebanyak 4 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, strategi Humas PT. PLN Persero Pekanbaru dilaksanakan melalui, Penemuan fakta, didapatkan dari hasil survey yang dilakukan oleh Humas PT. PLN Persero dengan mengunjungi berbagai daerah sejak disahkannya Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2009. Penemuan fakta lainnya diperoleh berdasarkan seminar yang diadakan oleh Humas PT. PLN Persero Kota Pekanbaru dengan mengundang Camat dari berbagai daerah. Perencanaan, yakni, menyusun jadwal kegiatan sosialisasi, menentukan waktu dan lokasi yang tepat untuk melakukan sosialisasi, menentukan isi pesan yang akan disampaikan kepada masyarakat, menentukan anggaran pelaksanaan sosialisasi, serta membangun kerjasama dengan berbagai media. Komunikasi, dilakukan secara langsung dan tidak langsung. Evaluasi, dilakukan dengan mengadakan rapat setelah selesai sosialisasi. Dalam evaluasi ini akan dibahas sejauh mana tingkat keefektivan sosialisasi yang telah dilaksanakan oleh Humas PT. PLN Persero Pekanbaru. Dengan diadakannya evaluasi ini, pihak Humas akan mengetahui kekurangan dalam sosialisasi tersebut dan kekurangan tersebut dijadikan sebagai pelajaran untuk sosialiasi berikutnya.
Full Text:
PDFReferences
Abdul dan Syuti, 2006, Remaja dan Bahaya Narkoba, Kota: Penerbit
Abdurrahman, Oemi, 2011, Dasar-dasar Public Relation, Bandung
Arikunto, Suharsimi, 2009, Dasar – Dasar Evaluasi Pendidikan (edisi revisi) Cet.IX, Bumi Aksara, Jakarta
Abidin,PLN Jantung Negeri, PT. Bumi Aksara 2015.
Bungin, Burhan, 2006, Pengantar Publlic Relation, PT. Raja Grafindo, Jakarta
Bungin, Burhan, 2007, Metodelogi Penelitian Kualitatif, PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta
Bungin, Burhan, 2007, Sosiologi Komunikasi, Prenda Media Group, Jakarta
Christa Hana Oliva, 2013, Strategi Komunikasi Badan Narkotika Nasional (BNN) dalam Mengurangi Jumlah Penggunaan Narkoba di Kota Samarinda, Journal Komunikasi, 1 (1): 428-441. FSIP UNMUL.
Davis, Anthony, 2005, Everytink You Should Know About Public Relations (Jakarta: PT.Elex Media Komputindo
Effendy, Onong Uchjana, 1993, Humas Relations dan Public Relations, CV , Mandar Maju, Bandung
Gregory, anne, 2001, Perencanaan dan Manajemen Kampanye Public Relations, Eralanga, Jakarta
J. A. W. Widjaja. 2000, Komunikasi dan Hubungan Masyarakat, Bumi Aksara, Jakarta
Juach, Laurence, R dan Glueck, William, F, 1998, Manajemen Strategi Dan Kebijakan Perusahaan, Erlangga, Jakarta
Kriyantono, Rachamat, 2006, Riset Komunikasi, Kencana, Jakarta
Kuswaya, Wihardit, 2006, Prosedur Penelitian, Rineka Cipta, Jakarta
Laurence R. Jauch, 1986, Manajemen Strategi Dan kebijakan perusahaan, Erlangga, Jakarta
Moleong, Lexy J, 2007, Metode Penelitian kualitatif, PT. Remaja Rosdakarya, Bandung
Mulyana, Deddy, 2000, Ilmu Komunikasi, Remaja Rosdakarya, Bandung
Oliver, Sandra. 2007, Strategi Public Relations, Erlangga, Jakarta
Onong Uchjana Effendy, 1999, Ilmu Komunikasi Terori Dan Perkatek, Remaja Rosdakarya, Bandung
Rakhmat, Jalaludin, 2004, Metode Penelitian Komunikasi, Bandung : PT. Remaja Rosda Karya, Jakarta
Rozak, Abdul dan Wahdi Sayuti, 2006, Bahaya Narkoba, Kota: Penerbit
Rozak, Abdul dan Wahdi Sayuti, 2006, Remaja dan bahaya Narkoba, Prenada Media, Jakarta
Ruslan, Rosady, 1997, Metode Penelitian Public Relations dan Komunikasi, PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta
Ruslan, Rosady, 2002, Manajeman Public Relations, Raja Grasindo Persada, Jakarta
Ruslan, Rosady, 2006, PR dan komunikasi metode peneltianPT Grafindo Persada, Jakarta
Ruslan, Rosady. 2010, Manajemen Public Relations & Media Komunikasi, PT Raja Grafindo Persada, Jakarta
Sondang, P. Siagian,., 1986, Analisa serta Perumusan Kebijakan Strategi, Gunung Agung, Jakarta
Sondang, P. Siagian, 1986, Manajemen Sumberdaya Manusia, Bumi Aksara, Jakarta
Yosal, 2005, Media Relations: Konsep, Pendekatan, dan Praktik, Simbiosa Rekatama Media, Bandung
Sumber Lain :
Jurnal Marlanny Rumimpunu, Desie Warouw dan Stefi harilama, 2014, Strategi Humas dalam Mensosialisasikan Program Listrik Pintar PT. PLN (Persero) Wilayah Suluttenggo di Ranotana, Jurnal Volume III NO 1
DOI: http://dx.doi.org/10.24014/jrmdk.v1i3.7438
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Editorial Office:
2nd Floor, Building of Da'wah and Communication Faculty, UIN Sultan Syarif Kasim Riau. Jl. HR Soebrantas Km 15, Simpangbaru, Tampan, Pekanbaru
Email : jrmdk@uin-suska.ac.id