GERAKAN DAKWAH USTADZ MUHAMMAD SUTARDI DI DUSUN KANDANGAN TEGALSARI GARUNG, WONOSOBO

Dika Ayu Pramesti, Nana Najiyah

Abstract


Ustadz Muhammad Sutardi merupakan seorang tokoh agama di Dusun KandanganTegalsari Garung, Wonosobo yang berhasil dan sukses dalam menyampaikan dakwah mengajak masyarakat Dusun Kandangan menuju kejalan kebenaran, sehingga Dusun Kandangan mengalami perubahan, yang dulunya menganut Aliran Kejawen sekarang sudah menganut Aliran Nahdlatul Ulama (NU) yang berpaham ASWAJA. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif, mengumpulkan sumber data data primer dan sekunder, menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun teknik pengambilan sampel yaitu menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data yaitu menggunakan teknik analisis Miles and Huberman yakni pengumpulan data (collection), reduksi data (data reduction), penyajian data (data display) dan penarikan kesimpulan (conclusion drawing). Hasil penelitian ini adalah gerakan dakwah Ustadz Muhammad Sutardi memiliki suatu keunikan yaitu menggunakan strategi basirah, dimensi kerisalahan, dan memiliki sifat yang sabar, jujur, lembut tuturkatanya dan bijaksana. Metode yang digunakan, yaitu metode ceramah, ngajar TPA dan Madrasah Diniyah, kemudian menjalankan aksi gerakan yaitu GP Ansor Ranting Kandangan. Analisis Gerakan Dakwah Ustadz Muhammad Sutardi menunjukkan bahwa gerakan dakwah Ustadz Muhammad Sutardi disana berjalan dengan baik dan diterima masyarakat. Pengaruh yang memberikan perubahan yaitu Ustadz Muhammad Sutardi mengajar TPA dan Madrasah Diniyah yang dulu mengunakan metode Al-Baghdadi kini beralih ke metode Yanbu’a.


Keywords


Gerakan dakwah; Ustadz Muhammad Sutardi; Dusun Kandangan

Full Text:

PDF

References


Abdussamad, Zuchri. Metode Penelitian Kualitatif. Makassar: CV Syakir Media Press, 2021.

Dedy Susanto, “Gerakan Dakwah Aktivis Peremuan ‘Aisyiyah Jawa Tengah.” Jurnal Dakwah 8, no. 2 (April, 2013): 323.

Faroh, Fursatul. “Peran Fatayat dalam Pembinaan Perempuan di Bidang Sosial Keagamaan Studi di Desa Dadapan Kecamatan Sumberejo Kabupaten Tanggamus.” Skripsi, UIN Raden Intan Lampung, 2019.

Fitriyani, Nurul. “Transformasi Manajemen Dakwah di Era Pandemi Covid-19 di Masjid Jami Al-Kausar Kota Agung Tanggamus.” Skripsi, UIN Raden Intan Lampung, 2022.

Hafidz Zuhair Imad. Al-Madinah Al-Munawwarah, Jakarta: Widya Cahaya, 2014.

Hasbi, Muhammad. Ilmu Tauhid Konsep Ketuhanan dalam Teologi Islam. Maguwo-Banguntapan. Yogyakarta, Indonesia: Trust Media Publishing, 2016.

Hendra, Tomi. “Dinamika Dakwah dalam Prespektif Komunikasi” Jurnal Dakwah dan Komunikasi, 13, no. 2, 1- 2.

Ilaihi, Wahyu. Komunikasi Dakwah, Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2010.

Jumini, Sri. “Pendampingan Budaya Potensi Lokal dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan di Era Pandemi Covid-19”. Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat 8, no 3, (Agustus 3, 2021): 307-308.

Moh. Quraish Shihab. Tafsir Al-Misbah. Jakarta: Lentera Hati, 2002.

Mufid, Muhammad. Komunikasi dan Regulasi Penyiaran. Jakarta: Kencana, 2005.

Muhyiddin, Ahmad Shofi. “Dakwah Transformatif Kiai: Studi terhadap Gerakan Transformasi Sosial KH. Abdurrahman Wahid”. Jurnal Ilmu Dakwah, Volume 39, no 1, 4.

Muhsin Ilyya.”Ummah dan Dawlah dalam Pandangan Gerakan Islam Politik (Studi tentang Gerakan Tarbiyah dan Hizbut Tahrir di Kampus UNS Surakarta).” Distersasi Doktor Sosiologi, UGM Yogyakarta, 2015.

Munir M & Ilaihi Wahyu. Manajemen Dakwah. Jakarta: Kencana, 2009.

Mustafa, Ridzki K Mangkarto,“Analsis Gerakan Dakwah Khalid Basalamah di Youtube,” Jurnal Komunikasi dan Dakwah 1, no. 1, (2022): 16.

Ni’matuzahroh, Prasetyaningrum Susanti, Observasi Teori dan Aplikasi dalam Psikologi Malang: Universitas Muhammadiyah Malang Press, 2018

Nilamsari, Natalina. “Memahami Studi Dokumen dalam Penelitian Kualitatif”. Jurnal Wacana, XIII, no. 2, 178.

Nudin Burhan.”Peran Budaya Organisasi IPNU-IPPNU dalam Pengembangan Pendidikan Agama Islam di Kabupaten Sleman”. Fakultas Ilmu Agama Islam UII Jurnal Pendidikan Islam 10, no. 1 (2017): 91-104. doi: https://doi.org/10.20885/tarbawi.vol9.iss1.art5.

Permatasari Oktaviani, “Motivasi Gaya Kepemimpinan, dan Dukungan Aparat Desa Terhadap Kemajuan Organisasi Fatayat NU di Desa Balongmojo,” Jurnal OPTIMA Fakultas Manajemen Ekonomi UMS Mojokerto 4, no. 1 (2020): 24.

Risdiana, Aris. ”Transformasi Dakwah Berbasis Kitab Kuning ke Platform Digital.” Jurnal Lektur Keagamaan, Volume 18, no. 1, 2.

Roudhonah. Ilmu Komunikasi. Jakarta: UIN Press, 2007.

Sihombing Husnul Habib, Erianjoni Erianjoni, “Internalisasi Nilai-Nilai Aswaja Pada Organisasi Gerakan Pemuda Ansor di Kota Padang,” Universitas Negeri Padang Jurnal Ilmu Agama 1, no. 4 (2018): 18

Suhaemi Kholid, “Paradigma Dakwah Transformatif Pada Lembaga Pendidikan Pesantren (Kajian Peran dan Tanggung Jawab Pesantren di Era Modern),” Jurnal Dakwah 35, no. 1 (Januari-Juni, 2018): 6.

Syaefudin Machfud, “Gerakan Dakwah Cinta Tanah Air Indonesia (Strategi dan Metode Dakwah KH. Habib Luthfi Pekalongan,” Jurnal Ilmu Dakwah 37, no. 2

Ulum, Misbahul. “Dakwah Perubahan Masyarakat; Qur’anic Perspective.” Jurnal Dakwah 41, no. 11 (Juni, 2014): 42.




DOI: http://dx.doi.org/10.24014/jrmdk.v6i1.26439

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


        

 

Editorial Office:

2nd Floor, Building of Da'wah and Communication Faculty, UIN Sultan Syarif Kasim Riau. Jl. HR Soebrantas Km 15, Simpangbaru, Tampan, Pekanbaru

Email   : jrmdk@uin-suska.ac.id