ANALISIS IMPLEMENTASI GOOD CORPORATE GOVERNANCE BADAN USAHA MILIK DESA RIDAN PERMAI DI KABUPATEN KAMPAR

Febri Rahmi, Yulia Putri, Elfiandri Elfiandri

Abstract


Dalam pengelolaan Badan Usaha Milik Desa ditemukan permasalahan yaitu kredit macet, keterbatasan kemampuan dan  tanggung jawab sumber daya manusianya. Tujuan penelitian ini berupaya menganalisis implementasi prinsip-prinsip Good Corporate Governance serta menemukan hambatan dalam penerapannya dan upaya yang akan dilakukan untuk mengatasi hambatan tersebut. Jenis penelitian ini adalah  kualitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis yang digunakan adalah deskriptif dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Teknik keabsahan data meliputi uji credibility dan uji dependability. Hasil penelitian ini bahwa Good Corporate Governance belum terlaksana secara maksimal. Disamping itu transparansi dan akuntabilitas belum terwujud dengan baik sedangkan responsibilitas, independensi, kewajaran dan kesetaraan sudah sesuai indikator. Sedangkan hambatan pelaksanaan tata kelola adalah ketidakjelasan informasi yang disampaikan ke nasabah mengenai dana yang diberikan dan keterbatasan sumber daya manusia. Perbaikan yang telah dilaksanakan berkaitan transparansi adalah melakukan sosialisasi supaya nasabah paham tentang produk dan pelayanan BUMDes Ridan Permai. Perbaikan berkaitan akuntabilitas ialah memberikan motivasi dan penyadaran mengenai rekruitmen sumber daya manusia.


Keywords


Good Corporate Governance, transparency, accountability, Village owned enterprises.

References


Abubakar, R. (2021). Pengantar Metodologi Penelitian. Yogyakarta. SUKA-Press UIN Sunan Kalijaga.

Hariyati, S., & BZ, F. S. (2020). Pengaruh Struktur Pengendalian Internal, Tata Kelola Dan Analisis Risiko Keuangan Terhadap Efektivitas Penyaluran Kredit Pada Koperasi Simpan Pinjam Di Kabupaten Aceh Besar. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi Akuntansi, 5(4), 551–559. https://doi.org/10.24815/jimeka.v5i4.15887

Komite Nasional Kebijakan Governance. (2006). Jakarta. Pedoman Umum Good Corporate Governance.

Peraturan Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) No: PER-01/MBU/2011 Tentang Penerapan Tata Kelola Perusahaan yang Baik (Good Corporate Governance) Pada Badan Usaha Milik Negara, (Per—01/Mbu 2011) 1 (2011). http://jdih.bumn.go.id/baca/PER-01/MBU/2011.pdf

Saputra, K. A. K. (2015). Prinsip Pang Pada Payusebagai Dimensi Good Governance Dalam Sengketa Kredit Macet. Jurnal Ilmiah Akuntansi Dan Humanika, 5(1), 1–25.

Siswanti, I. (2016). Implementasi Good Corporate Governance pada Kinerja Bank syariah. Jurnal Akuntansi Multiparadigma, 7, 156–323. https://doi.org/10.18202/jamal.2016.08.7023

Sofyani, H., Ali, U., & Septiari, D. (2020). Implementasi Prinsip-Prinsip Tata Kelola yang Baik dan Perannya terhadap Kinerja di Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). JIA (Jurnal Ilmiah …, 5(2), 325–359. https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JIA/article/view/29053

Sonu, S. S., Kalangi, L., & Warongan, J. (2019). Analisis Pelaksanaan Good Corporate Governance (Studi Kasus Pada Perusahaan Daerah Air Minum Duasudara Kota Bitung). Jurnal Riset Akuntansi Dan Auditing “Goodwill,” 10(2), 149. https://doi.org/10.35800/jjs.v10i2.25624

Sudarmanto, E., Susanti, E., Revida, E., Pelu, M. F. A., & Putra, S. (2021). Good Corporate Governance (GCG) (A. Karim (ed.); 1st ed.). Yayasan Kita Menulis.

Sudaryo, Y., Sjarif, D., & Ayu, N. (2017). Keuangan di Era Otonomi Daerah (P. Christian (ed.)). Penerbit Andi. https://books.google.co.id/books?id=dHI9DwAAQBAJ

Wardani, M. K., & Fauzi, A. S. (2018). Analisis Penerapan Good Corporate Governance Dalam Pengelolaan Dana Desa Di Desa Sewurejo Karanganyar. Among Makarti, 11(2), 108–127. https://doi.org/10.52353/ama.v11i2.171

Yohanmar, T. Y., & Indriyani, R. (2016). Analisis Penerapan Good Corporate Governance Pada Pt Sumber Jaya Gemilang. Agora, 4(2), 222–228.




DOI: http://dx.doi.org/10.24014/jiq.v18i2.19705

Refbacks

  • There are currently no refbacks.