Peran guru bimbingan konseling dalam mencegah penyalahgunaan narkoba

Suhertina Suhertina

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) penyalahgunaan narkoba dikalangan siswa SMAN; (2) Faktor penyebab penyalahgunaan narkoba; (3) Pemahaman siswa tentang dampak penyalahgunaan narkoba; (4) Upaya guru BK dalam mencegah penyalahgunaan narkoba pada siswa SMAN. Rancangan penelitian menggunakan pendekatan deskriptif. Subjek penelitian Siswa SMAN adan Guru BK. Sedangkan objek penelitian adalah pemahaman Siswa SMAN tentang narkoba dan upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba yang dilakukan Guru BK. Populasi dalam penelitian ini adalah Siswa SMAN dan guru BK di Provinsi Riau. Sampel ditetapkan melalui teknik purposive sampling. Lokasi penelitian SMAN 1 Kampar, SMAN 1 Pangkalan Kerinci, SMAN 1 Pinggir Bengkalis, dan SMAN 12 Pekanbaru.

Hasil Penelitian menunjukkan bahwa penyalahgunaan narkoba dikalangan siswa SMA ditemui sebanyak 4.5%. Di antara siswa yang pernah mengkonsumsi narkoba kebanyakan melakukannya lebih dari satu kali (1%). Jenis narkoba yang dikonsumsi siswa cukup bervariasi dan ganja merupakan jenis narkoba yang sering dipakai (2.77%). Siswa yang pernah mengkonsumsi narkoba menyatakan mereka merasa gelisah (1.25%), dan merasa ingin mengkonsumsi lagi (1.76%). Faktor penyebab penyalahgunaan narkoba dikalangan siswa SMA, sebagian besar karena tidak sengaja (4.03%), karena diajak teman (1.76%), dan ada masalah dengan orang tua (1.51%). Peran Guru BK dalam mencegah penyalahgunaan narkoba pada siswa SMA dilakukan dengan cara : (a)Memberikan layanan informasi tentang bahaya narkoba bagi siswa; (b) Melakukan kerja sama dengan BNN, Pihak kepolisian, dan Puskesmas.; (c)Menerapkan kebijakan atau program khusus untuk mengatasi penyalahgunaan narkoba di kalangan siswa. Salah satu contohnya seperti melakukan tes narkoba pada calon siswa baru.

References


ABKIN, (2013), Panduan umum pelayanan Bimbingan dan Konseling pada satuan pendidikan dasar dan menengah

Afifudin, (2010), Bimbingan dan Konseling, Bandung: Pustaka Setia

Ahmad Juntika Nurihsan, (2005), Strategi Layanan Bimbingan dan Konseling, Bandung: Refika Aditama

Anas Salahudin (2010), Bimbingan dan Konseling Bangdung: CV. Pustaka Setia

Anas Salahudin, (2010), Bimbingan dan Konseling, Bandung: Pustaka Setia

Badan Narkotika Nasional, (2003). Bahaya Penyalahgunaan Narkoba (Penyebab, pencegahan dan perawatannya) BNN

Bimo Walqito (2010), Bimbingan Konseling (Studi dan Karier), Yogyakarta: CV. Andi Offset

Depsos (2003) Narkoba PErmasalahan Dampak dan pencegahan (Panduan untuk remaja dan tokoh pemuda) Jakarta: Direktorat Pelayanan dan Rehabilitasi Korban Napza

Dewa Ketut Sukardi (1010), Pengantar Pelaksanaan program Bimbingan dan Konseling di Sekolah, Jakarta: PT. Rineka Cipta

Dewa Ketut Sukardi, (2002), Pengantar Pelaksanaan Program Bimbingan dan Konseling di sekolah, Jakarta: PT, Rineka Cipta

Dewa Ketut Sukardi, (2003), Manajemen Bimbingan dan Konseling di sekolah, Bandung: Alfabeta

Elvianaro Ardianto (2011), Metodologi Penelitian Untuk Public Relations Kuantitatif dan Kualitatif, Bandung: Simbiosa Rekatama Media

Masri Singarimbun & Sofian Effendi (1995), Metode Penelitian Survei, Jakarta: LP3ES

Masrun Sumiro (2000) Islam Melawan Narkoba, Yogyakarta: Madani Pustaka

Modul pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru BK/ Konselor (Tim PPPPTK Penjad dan BK), Bogor

Prayitno, (2000), Penyusunan Program Bimbingan dan Konseling disekolah, Padang: UNP (makalah tidak diterbitkan)

Prayitno, Dkk, (2014), Pembelajaran melalui pelayanan BK di satuan pendidikan, Jakarta

Sofyan S Willis (2004), Konseling Individual tori dan praktek, Bandung: CV. Alfabeta

Suhertina, (2014), Dasar - dasar Bimbingan dan Konseling, Pekanbaru: CV, Mutiara Pesisir Sumatera,

Sukardi (2003), Metodologi Penelitian Pendidikan, Jakarta: PT. Bumi Aksara

Sutirna, (2013), Bimbingan dan konseling pendidikan formal nonformal dan informal, Yogyakarta: CV, Andi Offset

Uman suherman, (2009), Manajemen Bimbingan dan Konseling, Bandung: Rizqi Press,

Wardati dan Mohammad Jauhar (2011), Jakarta: Prestasi Pustaka Publisher

Wardati dan Mohammad Jauhari, (2011), Implementasi Bimbingan dan Konseling disekolah, Jakarta: Prestasi Pustaka.




DOI: http://dx.doi.org/10.24014/egcdj.v2i1.6257

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Educational Guidance and Counseling Development Journal



INDEXED BY:

        

EGCDJ is published by Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Mailing Address:

Gedung PMU Lt. II Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau  
Jl. H.R. Soebrantas Km. 15 No. 155, Pekanbaru - Riau 28293, Email: egcdj.bk@uin-suska.ac.id

Creative Commons License
EGCDJ is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats