PENERAPAN STRATEGI THINK-TALK-WRITE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA MAHASISWA PGMI SEMESTER II UIN SUSKA RIAU
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pembelajaran dengan strategi Think-Talk-Write yang dapat meningkatkan kemampuan komunikasi matematika mahasiswa PGMI semester II kelas B. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dengan dua siklus yang masing-masing siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes, observasi dan catatan lapangan. Adapun kriteria keberhasilan proses pembelajaran setiap siklus tindakan dikatakan berhasil apabila hasil pengamatan aktivitas dosen dan mahasiswa minimal pada kategori baik. Sedangkan kriteria keberhasilan kemampuan komunikasi matematika ditentukan oleh tes akhir yaitu jika paling sedikit 80% dari seluruh mahasiswa telah mencapai nilai ³65. Hasil penelitian menunjukkan suatu peningkatan dari siklus ke siklus selanjutnya baik dari segi proses pembelajaran maupun kemampuan komunikasi matematika mahasiswa. Pada siklus I rata-rata skor kemampuan komunikasi matematika mahasiswa 72,25 dan persentase ketuntasan 71,42% dan pada siklus II rata-rata skor kemampuan komunikasi matematika mahasiswa 79 dengan persentase ketuntasan 85,7%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa melalui penerapan strategi Think-Talk-Write dapat meningkatkan kemampuan komunikasi matematika mahasiswa PGMI semester II kelas B UIN SUSKA RIAU.
Full Text:
PDFReferences
Bansu Irianto Ansari, (2003). Menumbuhkembangkan kemampuan pemahaman dan komunikasi matematika siswa SMU melalui strategi Think-Talk-Write .Disertasi doktor, tidak diterbitkan, Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung.
Helmaheri, (2004). Mengembangkan kemampuan komunikasi dan pemecahan masalah matematis mahasiswa SLTP melalui strategi Think-Talk-Write dalam kelompok kecil. Tesis Magister, tidak diterbitkan, Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung.
Huinker, D., Laughlin, C. (1996). Talk your way into writing. Dalam P. C. Elliot & M. J. Kenney (Eds), Yearbook of Communication in Mathematics K-12 and Beyond (pp.81-88). Reston, VA:NCTM.
DOI: http://dx.doi.org/10.24014/sjme.v2i2.1985
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Published by:
FLAG COUNTER