Pengaruh Kerapatan Vegetasi Terhadap Kenaikan Land Surface Temperature (LST) di Area Gunung Parang, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Purwakarta
Abstract
Kerapatan vegetasi dapat menjadi salah satu indikator kenaikan suhu permukaan dataran. Penginderaan jauh memberikan alternatif teknik dalam analisis kerapatan vegetasi dan suhu permukaan daratan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak perubahan vegetasi terhadap kenaikan suhu permukaan dataran di area gunung parang, di Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Purwakarta. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu pendekatan penginderaan jauh. Kajian kerapatan vegetasi dianalisis menggunakan algoritma Normalized Difference Vegetation Index (NDVI) dan suhu permukaan dataran menggunakan algoritma Land Surface Temperature (LST). Produk NDVI dan LST dianalisis menggunakan statistic regresi, untuk mengetahui pengaruh yang bersifat temporal. Penelitian ini dilakukan menggunakan landsat 8 dengan rentang tahun 2018, 2021 dan 2024. Hasil analisis menunjukkan bahwa nilai kerapatan rata-rata berada pada 0.28 sampai 0.35 di tahun 2018, 2021 dan 2024. Terdapat korelasi lemah antara nilai kerapatan vegetasi dan suhu permukaan dengan nilai berada pada interval koefisien 0,20 - 0,399. Area gunung parang merupakan area sumbat lava dan alluvial yang menjadikan lokasi ini dipenuhi dengan batuan beku dan sedimen, sehingga vegetasi yang berkembang sesuai dengan jenis materialnya. Kerapatan vegetasi hanya salah satu yang menyebabkan perubahan suhu permukaan, terdapat variabel lainnya yang menjadikan suhu permukaan berubah. Algoritma NDVI hanya merepresentasikan nilai indeks kerapatan saja, tanpa memberikan informasi jenis vegetasi, tinggi, bentuk kanopi dan lainnya, sehingga nilai indeks dapat dikembangkan menjadi lebih spesifik. Penelitian ini dapat bermanfaat untuk kajian vegetasi dan suhu permukaan menggunakan penginderaan jauh.
Keywords
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.24014/jej.v4i1.32220
Refbacks
- There are currently no refbacks.
INDEXED BY:
Published By:
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.