System Pakar Diagnosa Awal Gangguan Jiwa Skizofrenia Berbasis Android Menggunakan Metode Certainty Factor

aan anofrizen anofrizen

Abstract


Abstrak

                Ganggan jiwa merupakan salah satu penyakit yang berhubungan dengan kesehatan mental. Penyakit ini merupakan penyakit yang marak dikalangan masyarakat untuk berbagai tingkatan di Indonesia. Informasi mengenai gangguan jiwa di indonesia masih terbilang minim. Kondisi ini membuat sebagian masyarakat mengabaikan upaya untuk melakukan pencegahan dari penyakit gangguan jiwa, Skizofrenia merupakan salah satu penyakit gangguan jiwa yang tergolong berat. Tujuan yang ingin dicapai pada penelitian ini adalah membangun sebuah sistem pakar diagnosa awal gangguan jiwa Skizofrenia berbasis android, dengan adanya sistem pakar ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk mengetahui tentang gangguan Skizofrenia yang diderita serta dapat mengatasi masalah dari gangguan jiwa Skizofrenia. Untuk dapat melakukan penalaran sebagaimana seorang pakar meskipun berada dalam kondisi ketidakpastian data serta untuk memperoleh nilai kepercayaan terhadap gangguan yang diderita, diperlukan satu metode yang dikenal dengan Certainty Factor (CF). Dalam pegembangan sistem metode Waterfall diterapkan, karena pada metode ini setiap tahap harus diselesaikan terlebih dahulu secara tuntas dan penuh sebelum diteruskan ke tahap berikutnya untuk menghindari terjadinya pengulangan tahapan. Hasil dan implemantasi pada sistem ini memudahkan masyarakat dalam mendiagnosa awal gangguan jiwa Skizofrenia dan penanganan yang dapat dilakukan.

Kata Kunci : Android, Certainty Factor, Skizofrenia, Sistem Pakar, Waterfall.


Full Text:

PDF

References


Arhami M. Konsep Dasar Sistem Pakar. Yogyakarta: Andi. 2005.

Hartono Jogiyanto. Pengambangan Sistem Pakar Menggunakan Visual Basic. Yogyakarta: ANDI. 2003.

Kusrini. Sistem Pakar Teori dan Aplikasi. Yogyakarta: Andi. 2006.

Marwis WF. Catatan Ilmu Kedokteran Jiwa, Edisi IX. Surabaya: Airlangga University. 2005.

Nevid J S, Rathus S A, Grene, Beverly. Psikologi Abnormal. Edisi kelima Jilid 2. Jakarta: Erlangga. 2003.

Ongko Erianto. Perancangan Sistem Pakar Diagnosa Penyakit pada Mata. JTM (Jurnal Times). 2013; Vol. II (2): 10-17.

Sommerville Ian. Software Engineering. Ninth Edition. United States of America: Pearson Education, Inc., publishing as Addison-Wesley. 2011.

Stuart, S. Buku Saku Keperawatan Kesehatan Jiwa. Edisi I. Jakarta: EGC. 1998.

Suparman. Mengenal Artifical Intelligence. Edisi I. Yogyakarta: ANDI OFFSET. 1991.

Sutabri Tata. Sistem Informasi Management. Yogyakarta: ANDI. 2004.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UIN SUSKA RIAU

Kampus Raja Ali Haji
Gedung Fakultas Sains & Teknologi UIN Suska Riau
Jl.H.R.Soebrantas No.155 KM 18 Simpang Baru Panam, Pekanbaru 28293
Email: sntiki@uin-suska.ac.id