Implementasi Green ICT pada Jaringan Thin Client LTSP (Linux Terminal Server Project)

Novriyanto Novriyanto, Syofin Wibawa Mukti

Abstract


Pertumbuhan sampah elektronik (e-waste) semakin mencapai titik tertinggi, disebabkan pertumbuhan teknologi semakin canggih. Semakin murahnya teknologi terbaru serta user-friendly, mengakibatkan penumpukan sampah elektronik yang dapat mencemari lingkungan. Pada sisi hardware seperti harddisk, memory dan processor yang telah usang mengandung bahan beracun yaitu menimbulkan emisi karbon di udara. LTSP (Linux Terminal Server Project) merupakan sebuah teknologi terminal server pada sistem operasi linux yang memungkinkan komputer dengan spesifikasi rendah atau usang dapat dijalankan dengan resource ditanggung oleh server yang berspesifikasi tinggi. Dengan kombinasi antara thin -client dan LTSP kita dapat meminimalisir biaya pengeluaran dan maintenance serta dapat menghemat daya dan hardware pada sisi server dan client guna menerapkan Green ICT. Pada sisi server manajemen hard disk telah diintegrasikan pada client, sehingga client dapat mudah menyimpan file dan folder langsung ke server. Penggunaan resource memori serta processor juga memberikan dampak positif terhadap kinerja masing-masing proses. Penggunaan memory dan processor pada sisi server mempengaruhi kinerja pada client di LTSP, sehingga lebih besar lebih baik juga kinerjanya. Dengan 4 Gb, persentase core dan memory pada keseluruhan menjalankan satu aplikasi sekitar 35-100%, sedangkan tiga aplikasi berjalan berkisar 53-100%, dan rata-rata penggunaan memori 67.1% - 70%.

 

Kata kunci: client, core, e-waste, Green ICT, harddisk, LTSP, maintenance, memory, processor, resource, server, user-friendly

 


References


Referensi

Permatasari ,Hanum Putri, 2008. Pemanfaatan low-end PC dengan Linux Terminal Server Project (LTSP) sebagai upaya pemakaian kembali(Reuse) guna meminimalisir sampah elektronik pada labotarium Jaringan Universitas Gunadarma. Kompetisi Karya Tulis Mahasiswa. Jurusan Teknik Informatika, Universitas Gunadarma.

Christine terada (Terada 2012). Recycling electronic wastes in Negeria : Putting Environmental and Human Right at Risk. Journal international

Hairul Ramadhani, 2013. Implementasi dan analisa performa jaringan diskless system standar dengan diskless system cluster.

Wijdani, Muhammad Mundzir. Vol 1, No 1 (2014).Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi (JustIN).Analisis perbandingan performa server Diskless Remote Boot in Linux (DRBL) dan Linux Terminal Server Project(LTSP)

Sudiharto, Dodi Wisaksono, 2007. Implementasi LTSP (Linux Terminal Server Project) sebagai solusi optimalisasi penyelenggaraan infrastruktur laboratorium komputer di perguruan tinggi (Studi kasus: Laboratorium TUK(Tempat Uji Kompetensi), Teknik Informatika, STT TELKOM). Jurnal SNATI 2007. C-99 – c101. Yogyakarta, 16 Juli 2007.

Rakhmat, H. Harry. 2010. Perancangan Jaringan Komputer Diskless Berbasis Linux Terminal Server Project Pada Sistem Operasi Ubuntu 8.04.Skripsi.Bandung : Teknik Informatika STT Telkom Bandung.

Perdana, Cinta Nostalgia. Vol.4, No.2 (2009). Jurnal Dinamika Informatika “PENGEMBANGAN DISTRO LINUX UNTUK MAHASISWA PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKAUNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA”. Program studi Teknik Informatika PGRI, Yogyakarta.

Yohannes Ryano Alfa. Menuju Kerangka Kerja Green IT: Green IT dari empat perspektif. PT. Sterling Tulus Cemerlang, Jakarta, Indonesia[9] Shelyana. (2012). Penjelasan Fitur Baru HTML 5. Retrieved January 18, 2014, from http://shelyana.files.wordpress.com/2012/05/pengertian-jquery-html5-css3.pdf

Greenberg, Steve. Desktop Energy Consumption.“A Comparison of Thin Client and PCs”. Wyse Technology Inc.

Nugroho, Badar Agung, 2013. Green Computing in Local Government and Information Technology Companies. Jurnal Penelitian Komunikasi 16. No.1, 91-100.

Herdianto Heru, Konsep Green Computing dengan mengurangi limbah komputer untuk mencapai komputasi yang ramah lingkungan. Staf laboran Teknik Industri, Universitas Gunadarma.

Buchalcevova Alena, Gala Libor, 2012. Green ICT Adoption Survey Focused on ICT Life-cycle from the Consumer’s Perspective (SMEs). Journal of competitiveness 04, 109-122.

Arie Valdoano T, (Juli, 2012). Implementasi dan analisi perbandingan kinerja infrastruktur jairngan thin client terdistribusi pada dumb terminal dan diskless untuk aplikasi berbaisi multimedia.Skripsi.Depok : Program studi Teknik Komputer. Universitas Indonesia.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UIN SUSKA RIAU

Kampus Raja Ali Haji
Gedung Fakultas Sains & Teknologi UIN Suska Riau
Jl.H.R.Soebrantas No.155 KM 18 Simpang Baru Panam, Pekanbaru 28293
Email: sntiki@uin-suska.ac.id