PENGARUH MEDIA SOSIAL TERHADAP PERILAKU BELAJAR MAHASISWA

Idria Maita

Abstract


Pemanfaatan dari riset ini adalah untuk memahami betapa besar pengaruh pemakaian media
sosial terhadap perilaku belajar siswa melalui konsep model Theory of Reasoned Action (TRA). Seiring
dengan perkembangan teknologi, media sosial kini bukan saja digunakan sebagai alat untuk berkomunikasi.
Beberapa fitur di media sosial seperti pengiriman dokumen, video call, dan group chat menjadi faktor
pendukung media sosial menjadi pilihan yang tepat untuk digunakan sebagai sarana belajar dan mengajar.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengguna Instagram dari kalangan mahasiswa sebanyak
97 orang. Data ini kemudian dianalisis menggunakan metode Structural Equation Modeling (SEM) yang
diolah dengan bantuan software AMOS 22. Hasil penelitian ini adalah hipotesis hubungan antara variabel
sikap penggunaan Instagram (SP), minat belajar (MB) dan perilaku belajar (PB).


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UIN SUSKA RIAU

Kampus Raja Ali Haji
Gedung Fakultas Sains & Teknologi UIN Suska Riau
Jl.H.R.Soebrantas No.155 KM 18 Simpang Baru Panam, Pekanbaru 28293
Email: sntiki@uin-suska.ac.id