Metode Sirisha-Viola Untuk Menemukan Solusi Optimal Masalah Transportasi
Abstract
Masalah transportasi merupakan masalah pendistribusian suatu barang atau produk dari beberapa sumber (supply) ke beberapa tujuan (demand) dengan tujuan utama untuk mencapai keuntungan optimal. Keuntungan optimal akan diperoleh jika biaya pengirim barang minimum, dimana sering disebut sebagai solusi optimal masalah transportasi. Telah banyak peneliti yang mencoba membuat sebuah metode untuk mencari solusi optimal, misalnya metode Vogel Approximation Method (VAM), Stepping Stone, MODI, dan lain-lain. Solusi optimal yang diperoleh dengan menggunakan metode-metode yang telah disebutkan masih sangat besar kemungkinan untuk dicari hasil yang lebih optimal dengan menggunakan metode baru. Penelitian ini bertujuan untuk mencari biaya terkecil masalah transportasi dengan menggunakan metode baru yaitu metode Sirisha-Viola (diambil dari nama penemunya). Metode ini dimulai dengan memeriksa total persediaan sama dengan total permintaan, lalu saling menukar baris ganjil dan genap begitu pula dengan kolom, selanjutnya identifikasi elemen terkecil dan lakukan pengurangan pada setiap baris, lakukan hal yang sama pada kolom, kemudian pilih satu nol di setiap baris dan tetapkan nilai terkecil manapun yang minimal, lalu lakukan pengurangan lainnya, untuk supply dan demand yang tersisa dialokasikan ke sel yang masih membutuhkan, setelah itu solusi optimal dapat ditentukan. Hasil penelitian ini diperoleh nilai optimal dari biaya transportasi pada kasus ukuran data 3x4 sebesar 180 satuan biaya. Oleh karena itu biaya terkecil masalah transportasi adalah sebesar 180 satuan biaya.
Full Text:
PDFReferences
D. T. Syaifuddin, Riset Operasi (Aplikasi Quantitative Analysis For Management), Malang: Citra Malang, 2011.
S.W. Raharjo, and E.R. Wulan, “Penggunaan Metode Maximum Supply With Minimum Cost untuk Mendapatkan Solusi Layak Awal Masalah Transportasi,” KUBIK: Jurnal Publikasi Ilmiah Matematika, vol. 2, no. 2, p.11, 2017, doi: 10.15575/kubik.v2i2.1855.
S. Basriati, and D. Cahyani, “ Penyelesaian Model Transportasi Menggunakan Metode ASM, RDI dan MODI (Studi Kasus: PT. Melayu Bumi Lestari),” Jurnal Sains Matematika dan Statistika, vol. 3, no. 2, p.67, 2017, doi: 10.24014/jsms.v3i2.4478.
J. J. Siang, Riset Operasi dalam Pendekatan Algoritmis (Edisi 2), Yogyakarta: ANDI Yogyakarta, 2014.
P. Siagian, Penelitian Operasional Teori dan Praktek, Jakarta: Universitas Indonesia (UI-Press), 2006.
P. R. Murthy, Operation Research, New Delhi: New Age International (P) Limited, 2007.
R. Ravindran, Operation Research Applications, Boca Raton: CRC Press, 2009.
A. Quddoos, S. Javaid and M. M. Khalid, "A New Method for Finding an Optimal Solution for Transportation Problems," International Journal on Computer Science and Engineering (IJCSE), vol. 4, no. 07, pp. 1271-1274, 2012.
N. Iftitah, P. Affandi, and A. Yusuf, “Penyelesaian Masalah Transportasi menggunakan Metode ASM,” Jurnal Matematika Murni dan Terapan, vol. 14 no. 1, p. 40, 2020, doi: 10.20527/epsilon.v14i1.3197.
V.Y.I. Ilwaru, Y.A. Lesnussa, and J. Tentua, “ Optimisasi Biaya Distribusi Beras Miskin (Raskin) Menggunakan Masalah Transportasi Tak Seimbang,” BAREKENG: Jurnal Ilmu Matematika dan Terapan, vol. 14 no.4, p. 609, 2020, doi: 10.30598/barekengvol14isspp609-618.
Y.N, Dili, E.R. Wulan, F. Ilahi, “Penyelesaian Masalah Transportasi untuk Mencari Solusi Optimal dengan Pendekatan Minimum Spanning Tree (MST) Menggunakan Algoritma Kruskal dan Algoritma Prim,” KUBIK: Jurnal Publikasi Ilmiah Matematika, vol. 6, no. 1, p.44, 2021, doi: 10.15575/kubik.v6i1.13907.
J. Sirisha and A. Viola, "A Novel Method to Find an Optimal Solution for Transportation Problems an Experiment," International Journal of Pure and Applied Mathematics, vol. 118, no. 24, p.1-7, 2018.
DOI: http://dx.doi.org/10.24014/jsms.v8i1.15499
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal JSMS
p-ISSN : 2460-4542 (print)
e-ISSN : 2615-8663 (online)
Alamat : Program Studi Matematika
Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Suska Riau
Jl. H.R Soebrantas, No. 155, Tampan, Pekanbaru.
Website : http://ejournal.uin-suska.ac.id/index.php/JSMS
e-mail : jsmsfst@uin-suska.ac.id