Implementasi Regresi Logistik Ordinal Pada Sistem Pembelajaran Daring Di Era COVID-19 Terhadap Kesehatan Mental Guru SD di Kota Pekanbaru
Abstract
Pandemi COVID-19 memicu perubahan sistem pembelajaran luring menjadi daring. Perubahan secara mendadak ini tentu memberi dampak positif dan negatif pada siswa, mahasiswa, orang tua, guru dan dosen. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memodelkan faktor sistem pembelajaran daring pada masa pandemi COVID-19 terhadap kesehatan mental guru SD menggunakan regresi logistik ordinal. Data yang digunakan merupakan data primer dari 50 guru SD di Kota Pekanbaru. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan menggunakan teknologi dan pembelajaran daring berhubungan terhadap kesehatan mental guru SD. Variabel kemampuan menggunakan teknologi dan efektifitas pembelajaran daring berhubungan terhadap kesehatan mental guru dengan nilai odds ratio sebesar 6,3661 dan 0,0228 kali. Sehingga guru SD yang mempunyai kemampuan tinggi dalam menggunakan teknologi memiliki resiko mengalami gejala PTSD sebesar 6,3661 kali. Sedangkan guru SD yang berasumsi bahwa pembelajaran daring cukup efektif memiliki resiko mengalami gejala PTSD sebesar 0,0228 kali. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumber informasi dalam pengambilan keputusan terkait pembelajaran daring dan kesehatan mental guru SD.
Full Text:
PDFReferences
Worldometers. Info Corona Virus, Oktober [Online]: Tersedia: https://www.worldometers.info/coronavirus/?utm_campaign=homeAdvegas1. (diakses pada 5 Oktober 2020).
Irhandayaningsih A. Pengukuran Literasi Digital Pada Peserta Pembelajaran Daring di Masa Pandemi COVID-19. Jurnal UNDIP. 2020; 4(2): 231-240.
Hadi F. Syafi’I A. dan Isgandi Y. Pelatihan Penerapan Pembelajaran Daring Interaktif Bagi Guru-Guru SD AL Islam Morowudu, Gresik. Jurnal Pengabdian Masyarakat. 2020; 3(2): 142-149.
Purwanto A, Rudy P, Masduki A, Priyono BS, Laksmi MW, Choi CH, Ratna SP. Studi Eksploratif Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Proses Pembelajaran Online di Sekolah Dasar. Journal Of Education, Psychology And Counselling. 2020; 2(1):1-12.
Nurkholis. Dampak Pandemi Novel Covid-19 Terhadap Psikologis Dan Pendidikan Serta Kebijakan Pemerintah. Jurnal PGSD. 2020; 6(1): 39-49.
Hyler K, Brown LM. The Impact Of Even Scale-Revised: A Quick Measure Of A Patient’ S Response To Trauma. Am J-Nurs. 2008.
Jannah M. Dampak Psikologis Pandemi Corona Virus Disease (COVID-19) Pada Masyarakat di Indonesia. Skripsi. Malang. Universitas Muhammadiyah Malang; 2020.
Azwar S. Reliabilitas dan Validitas. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. 2010: 107-108. [9] Elamin M M, Hamza SB, Abdalla YA, Mustafa AAM, Altayeb MA, Mohammed MA, Abass M. M. The Psychological Impact of the COVID-19 Pandemic on health professionals in Sudan 2020. Sudan Journal of Medical Sciences. 2020; 15(2): 54-70.
Darnah. Regresi Logistik Ordinal Untuk Menganalisi Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Sexual Remaja. Jurnal Eksponensial. 2020; 2(1): 47-52.
Hosmer DW dan Lemeshow S. Applied Logistic Regression. New York: John Wiley and Sons. 2000.
Le CT. Applied Categorical Data Analysis. New York: John Wiley and Sons. 1998.
Zakariyah dan Zain I. Analisis Regresi Logistik Ordinal Pada Presentase Belajar Lulusan Mahasiswa di ITS Berbasis SKEM. Jurnal Sains dan Seni ITS. 2015; 4(1): 121-126.
DOI: http://dx.doi.org/10.24014/jsms.v7i1.11786
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal JSMS
p-ISSN : 2460-4542 (print)
e-ISSN : 2615-8663 (online)
Alamat : Program Studi Matematika
Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Suska Riau
Jl. H.R Soebrantas, No. 155, Tampan, Pekanbaru.
Website : http://ejournal.uin-suska.ac.id/index.php/JSMS
e-mail : jsmsfst@uin-suska.ac.id