Pengembangan Instrumen Hambatan Komunikasi Antar Budaya Berbasis Teknologi Informasi bagi Peserta Didik Sekolah Menengah Pertama
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi adanya peserta didik yang sulit untuk berkomunikasi dengan teman kelasnya karena adanya perbedaan bahasa dan budaya, dan belum adanya instrument khusus berbasis teknologi informasi yang dapat mengungkapkan permasalahan hambatan komunikasi antar budaya peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan: 1) Identifikasi hasil instrumen hambatan komunikasi pada aspek antar budaya peserta didik kelas VIII 4 di SMP Negeri 11 Sijunjung berbasis teknologi informasi, 2) Pengembangan instrument hambatan komunikasi pada aspek antar budaya peserta didik berbasis teknologi informasi. Subjek pada penelitian ini adalah peserta didik yang memiliki hambatan komunikasi pada aspek antar budaya. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian dan pengembangan (R&D). Validasi pengolahan instrumen hambatan komunikasi antar budaya dilakukan oleh 5 orang validator yaitu 3 validator secara teoritis, 1 validator secara praktis, 1 validator secara IT. Hasil dari penelitian ini adalah: 1) Aplikasi pengolahan instrumen hambatan komunikasi antar budaya peserta didik berbasis teknologi informasi yang telah divalidasi oleh pakar teoritis dengan skor rata-rata 2,73 termasuk dalam kategori “Diterima”. Pakar praktis dengan skor 3,6 termasuk dalam kategori “Sangat Diterima”. Pakar IT dengan skor 3,65 termasuk dalam kategori “Sangat Diterima”. Hal tersebut menunjukkan bahwa aplikasi yang telah dikembangkan layak digunakan, 2) Identifikasi hasil instrumen hambatan komunikasi pada aspek antar budaya peserta didik kelas VIII 4 di SMP Negeri 11 Sijunjung berada pada kategori cukup
Full Text:
PDFReferences
Aka, K. A. 2017. Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Sebagai Wujud Inovasi Sumber Belajar di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar. Vol. 1, No. 2a, hal 28-37.
Anwar, R. 2018. Hambatan Komunikasi Antarbudaya di Kalangan Pelajar Asli Papua dengan Siswa Pendatang di Kota Jayapura. Jurnal Common. Vol.2, No.2
Aw, Suranto. 2011. Komunikasi Interpersonal. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Aw, Suranto. 2010. Komunikasi Sosial Budaya. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Budiman, H. 2017. Peran Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Pendidikan. Al-Tadzkiyyah: Jurnal Pendidikan Islam. Vol. 8, No.1, hal 31-43.
Darmadi, H. 2011. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.
Emilia, R. I., & Muntazah, A. 2021. Hambatan Komunikasi dalam Pembelajaran Online di Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Akrab Juara. Vol. 6, No.2, hal 155-166.
Fatimah, S.N, Usman, C.I, & Mulyani, R.R. 2022. Profil Hambatan Komunikasi Psikologis Peserta Didik Kelas VII di SMP Negeri 10 Padang. Jurnal Pendidikan dan Konseling. Vol.4, No.4, hal 4928-4933.
Hadiono, A.F. 2016. Komunikasi Antar Budaya (Kajian Tentang Komunikasi Antar Budaya di Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi). Jurnal Darussalam: Jurnal Pendidikan, Komunikasi dan Pemikiran Hukum Islam. Vol. 8, No.1, hal 136-159.
Husaini, M. 2014. Pemanfaatan Teknologi Informasi dalam Bidang Pendidikan (E-education). Jurnal Mikrotik. Vol. 2, No.1, hal 1-5.
Karim, Abdul. 2015. Komunikasi Antar Budaya di Era Modern. At-Tabsyir: Jurnal Komunikasi Penyiaran Islam. Vol.3, No.2, hal 319-338.
Kurniati, D.P.Y. 2016. Modul Komunikasi Verbal dan Non Verbal. Univ Udayana Fak Kedokt.
Liliweri, Alo. 2003. Dasar-dasar Komunikasi Antar Budaya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Liliweri, Alo. 2011. Komunikasi Antar Personal. Jakarta: Remaja Rosdakarya.
Muchtar, K, Koswara, I & Setiaman, A. 2016. Komunikasi Antar Budaya Dalam Perspektif Antropologi. Jurnal Manajemen Komunikasi. Vol.1, No.1, hal 113-124.
Nisa, N.A.K, Widyastuti, R, & Hamid, A. 2018. Pengembangan Instrumen Assessment Higher Order Thinking Skill (Hots) Pada Lembar Kerja Peserta Didik Kelas VII SMP. Jurnal Prosiding Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan. Vol.1, No.2, hal 543-556.
Reni, D.H, Usman, C.I, & Solina, W. 2021. Pengaruh Komunikasi Non-Verbal Orang Tua Terhadap Perkembangan Bahasa Anak di TK Darul Hikmah Kota Padang. Jurnal Program Studi PGRA. Vol.7, No.2, hal 226-235.
Sanjaya, W. 2015. Penelitian Pendidikan. Jakarta: Prenada Media Group.
Sudjana, Nana. 2009. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya.
Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Afabeta
Suryabrata, S. 2008. Metodologi Penelitian. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Taufik, Ahmad, dkk. 2022. Pengantar Teknologi Informasi. Purwokerto: Pena Persada.
DOI: http://dx.doi.org/10.24014/egcdj.v6i2.25358
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 Educational Guidance and Counseling Development Journal
INDEXED BY:
Mailing Address:
Gedung PMU Lt. II Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
Jl. H.R. Soebrantas Km. 15 No. 155, Pekanbaru - Riau 28293, Email: egcdj.bk@uin-suska.ac.id
EGCDJ is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.