Pengembangan Bahan Ajar Berdasarkan Model Problem Based Learning Berorientasi Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Kelas VIII SMP

Heriska Irwanti, Zetriuslita Zetriuslita

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan bahan ajar berdasarkan model Problem Based Learning berorientasi kemampuan pemecahan masalah matematis yang valid. Penelitian ini berlangsung kurang lebih selama 4 bulan. Adapun bahan ajar yang dikembangkan oleh peneliti ialah Rencana Pelaksana Pembelajaran (RPP) dan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD). Model pengembangan yang digunakan adalah model ADDIE yang dimodifikasi menjadi 3 tahapan, yaitu: (1) Analysis (analisis), (2) Design (desain), (3) Development (pengembangan). Pada model ADDIE peneliti tidak menggunakan tahap Implementation dan Evaluation dikarenakan pada saat ini masih masa pandemic Covid-19. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif yang mendeskripsikan data yang telah terkumpul. Adapun instrumen yang digunakan adalah lembar validasi. Lembar validasi terdiri dari 2 buah yaitu lembar validasi RPP dan lembar validasi LKPD. Hasil data yang diperoleh dari validasi kemudian dianalisis. Sehingga diperoleh hasil validasi RPP tiap aspek yang dinilai dan RPP keseluruhan tiap pertemuan memiliki rata-rata diperoleh rata-rata sebesar 94,55% dan 94,77% dengan tingkat validitas sangat valid.  Dan untuk hasil validasi LKPD dari segi tiap aspek yang dinilai dan LKPD keseluruhan tiap pertemuan memiliki rata-rata sebesar 91,33% dan 92,19% dengan tingkat validitas sangat valid. Kelebihan dari penelitian ini yaitu sudah menghasilkan bahan ajar berdasarkan model Problem Based Learning berorientasi kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMP yang layak digunakan dan diujicobakan karena sudah melalui proses yang benar dan hasilnya sangat valid. Namun penelitian ini memiliki kekurangan yaitu belum diujicoba, karena keterbatasan peneliti menerapkan model ADDIE pada tahap Implementation dan Evaluation

Full Text:

PDF

References


Akbar, sa’dun. (2013). Instrumen perangkat pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya Offset.

Ariawan, R. (2020). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika dengan Model Pembelajaran Problem Based Learning disertai Pendekatan Visual Thinking pada Pokok Bahasan Kubus dan Balok Kelas VIII. 3(3), 10.

Cahyadi, R. A. H. (2019). Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Addie Model. Halaqa: Islamic Education Journal, 3(1), 35. https://doi.org/10.21070/halaqa.v3i1.2124

Kharisma, J. Y., & Asman, A. (2018). Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbasis Masalah Berorientasi pada Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis dan Prestasi Belajar Matematika. Indonesian Journal of Mathematics Education, 1(1), 34. https://doi.org/10.31002/ijome.v1i1.926

Mudlofir, A., & Rusydiyah, E. F. (2011). Desain pembelajaran inovatif. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Mulyatiningsih, E. (2011). Riset Terapan Bidang Pendidikan dan Teknik. Yogyakarta: UNY Press.

Muslim, S. R. (2017). Pengaruh Penggunaan Model Project Based Learning Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Peserta Didik SMA. 1(2), 8.

Pratiwi, I. (2019). Efek Program Pisa Terhadap Kurikulum di Indonesia. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 4(1), 51. https://doi.org/10.24832/jpnk.v4i1.1157

Simalango, M. M., & Aisyah, N. (2018). Kesulitan Siswa Dalam Menyelesaikan Soal-Soal PISA Pada Konten Change And Relationship Level 4, 5, Dan 6 di SMP N 1 Indralaya. Jurnal Pendidikan Matematika, 12(1), 16.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, R&D. Bandung: Alfabeta.

Suyadi. (2013). Strategi Pembelajaran Pendidikan Karakter.

Yolanda, F., & Wahyuni, P. (2020). Pengembangan Bahan Ajar Berbantuan Macromedia Flash. SJME (Supremum Journal of Mathematics Education), 4(2). https://doi.org/10.35706/sjme.v4i2.3612

Yustianingsih, R., Syarifuddin, H., & Yerizon, Y. (2017). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Peserta Didik Kelas VIII. JNPM (Jurnal Nasional Pendidikan Matematika), 1(2), 258. https://doi.org/10.33603/jnpm.v1i2.563

Zetriuslita, Z., & Ariawan, R. (2020). Students’ Mathematical Thinking Skill Viewed From Curiosity Through Problem-Based Learning Model On Integral Calculus. Infinity Journal, 10(1), 31. https://doi.org/10.22460/infinity.v10i1.p31-40

Zetriuslita, Z., Wahyudin, W., & Dahlan, J. A. (2018). Association Among Mathematical Critical Thinking Skill, Communication, And Curiosity Attitude As The Impact Of Problem-Based Learning And Cognitive Conflict Strategy (Pblccs) In Number Theory Course. Infinity Journal, 7(1), 15. https://doi.org/10.22460/infinity.v7i1.p15-24




DOI: http://dx.doi.org/10.24014/juring.v4i2.12568

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Juring (Journal for Research in Mathematics Learning)

Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

 

Indexed by:

     

 

View My Stats

 

Flag Counter