Analisa Perbaikan Postur Kerja Pada Aktivitas Manual Material Handling Menggunakan Metode BRIEF SURVEY di PT. IPKR KM

Merry Siska

Abstract


PT. Industri Pengolahan Kayu Rakyat Karminto (IPKR KM) merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di industri pembuatan Palet. Pada saat proses produksi pembuatan palet ini hampir seluruh kegiatannya dilakukan secara manual. Masalah yang terdapat pada perusahaan ini ada di stasiun pemotongan dan stasiun perakitan. Aktivitas yang banyak dilakukan di kedua stasiun ini, para pekerja selalu tegak, duduk maupun membungkuk untuk mengambil material yang di perlukan dan juga beban dalam pengangkatannya juga termasuk dalam katagori berat. Metode BRIEF survey ini menilai risiko terhadap MSDs melalui 4 faktor yaitu postur tubuh, beban, frekuensi dan durasi. BRIEF Survey digunakan untuk menentukan sembilan bagian tubuh meliputi tangan kiri dan pergelangannya, siku kiri, bahu kiri, tangan kanan dan pergelangannya, siku kanan, bahu kanan, leher, punggung dan kaki. Dari hasil lembar kerja dengan menggunakan BRIEF Survey bahwa ada 4 kegiatan yang memiliki resiko kerja tinggi ialah pengangkatan bahan baku, op 1 memotong kayu, merakit, pengangkatan palet.

Kata kunci: Musculoskeletal Disorders (MSDs), NIOSH, BRIEF Survey

Full Text:

PDF

References


Adiguna, B,. Adam, H,. Kusmindari, C, D. Perbaikan Stasiun Kerja Kritis Menggunakan Metode Ergonomic Assessment Survey (Easy). Universitas Bina Darma. ISBN : 978-602-74335-0-2. 2016

Adiyanto, O., Prasetyo, F. A., & Kautsar R., F. Manual Material Handling Pada Proses Pengangkatan Karung Menggunakan Pendekatan Biomekanika Dan Fisiologi. Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta. Jurnal Penelitian Saintek, Vol. 24, Nomor 1, April. 2019.

Humantech., Managing Workplace Ergonomic. International Telecomunication Conference. Humantech.Inc. 2004.

Iridiastdi, H., dan Yessierli. Ergonomi Suatu Pengantar. Rosda. Bandung. 2014.

Li, K.W., Hsu, Y. W dan Tsai, C. H., applying the BRIEF Survey in Taiwan’s High-Tech Industries. Chung-Hua University, Vol : 11 No. 2, 2003, pp. 78-86. Taiwan. 2003.

Mas’idah, E., Fatmawati, W., dan Ajibta, L. Analisa Manual Material Handling (MMH) dengan Menggunakan Metode Biomekanika untuk Mengidentifikasi Resiko Cidera Tulang Belakang (Musculoskeletal Disorder). Fakultas Teknologi Unissula, Jurnal Sultan Agung. Vol 65. No 119. November, 2009.

Nurmianto, Eko. Ergonomi: Konsep Dasar dan Aplikasinya. Edisi Kedua, PT. Guna Widya, Surabaya. 2004.

Sanjaya, K. T., Wirawan, N. H dan Adenan, B. Analisi Postur Kerja Manual Material Handling Menggunakan Biomekanika dan Niosh. Universitas PGRI Ronggolawe, Jati Unik, 2017, Vol. 1, No. 1, Hal 61-71. Tuban. 2017.

Siska, M., dan Teza, M. Analisa Posisi Kerja pada Proses Pencetakan Batu Bata Menggunakan Metode NIOSH. UIN Suska Riau. Jurnal Ilmiah Teknik Industri. Vol. 11 No. 1 Juni. Pekanbaru. 2012.

Suhadri, B. Perancangan Sistem Kerja dan Ergonomi Industri Jilid 1. Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan. 2008.

Suhadri, B. Perancangan Sistem Kerja dan Ergonomi Industri Jilid 2. Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan. 2008.

Sutalaksana, I. Z. Teknik Tata Cara Kerja. MTI ITB, Bandung. 1979.

Tamara ,D, M,. Achiraeniwati, E,. Rezeki, Y, S. Perancangan Fasilitas Kerja Ergonomis Pada Stasiun Kerja Pengeleman Untuk Mengurangi Resiko Musculoskeletal Disorders (Msds). Volume 4, No. 2, Tahun 2018 Universitas Islam Bandung. 2018.

Tarwaka, S. B., dan Lilik. S. Ergonomi: Untuk Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Produktivitas. Surakarta: UNIBA Press. 2004.

Wingjosoebroto, S. Teknik Tata Cara dan Pengukuran Kerja. Jakarta: Guna Widya. 2012.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UIN SUSKA RIAU

Kampus Raja Ali Haji
Gedung Fakultas Sains & Teknologi UIN Suska Riau
Jl.H.R.Soebrantas No.155 KM 18 Simpang Baru Panam, Pekanbaru 28293
Email: sntiki@uin-suska.ac.id